Cermin Putih

by fudanchii | Published 12 September 2010


cermin putih - covercermin putih - cover

Komik ini ditulis oleh Lemon S. Sile (nama asli dirahasiakan :p), (beliau sempat jadi staf aktif Genshiken loh), digambar oleh Fachreza Octavio, dan diterbitkan oleh MnC/Koloni.

Secara garis besar buku ini bercerita tentang Teddy, boneka beruang yang bisa berpikir, dan berbicara dengan sesama boneka yang lain, Teddy adalah boneka milik Alisa, dan diceritakan Teddy mulai bisa berpikir selayaknya manusia setelah keluarga Alisa memiliki cincin batu akik. Teddy sangat menyukai Alisa, dan dari Alisa, Teddy belajar tentang manusia. Sampai suatu kejadian membuat Tedi mulai berpandangan lain tentang manusia.

Sebenarnya agak sulit me-review komik ini tanpa memberikan spoiler. Dengan alur yang serba mendadak, dan resolusi yang muncul tiba-tiba, mungkin bisa membuat beberapa pembaca mengernyitkan dahi, dan membalik beberapa halaman ke depan lagi untuk bisa "paham" apa yang sedang terjadi. Tapi bagi saya, Lemonsile berhasil memfokuskan pembaca pada inti cerita. Bagaimana menjadi manusia.

Tidak banyak memang yang bisa dituangkan dalam satu buku untuk menunjukkan sifat-sifat manusia, dan ini mungkin yang menyebabkan plot yang melompat-lompat.

Sebenarnya tidak banyak unsur-unsur filosofis yang diekspos di sepanjang cerita, tapi begitu kentara bahwa si penulis (lemonsile) memang ingin bercerita ke arah filsafat terutama mengenai eksistensi manusia (fyi, lemonsile sekarang kuliah di filsafat UI (CMIIW)).

Tapi cerita buku ini bukannya terlalu serius kok. Cerita yang sedikit kelam ini diselingi beberapa joke yang bagi saya cukup pas, dan memang bikin ngakak...

artwork buku ini pun bagus, walaupun sebenarnya desain karakter selain Alisa/Teddy tidak terlalu mencolok jadi tidak meninggal kan kesan yang mendalam, tapi saya jadi fans nya Alisa. Alisa versi Teddy juga terlihat cool...

cerita yang orisinil, penggambaran yang menarik, dan artwork yang keren, menurut saya sendiri, buku ini jadi rekomendasi untuk dimiliki. Akhir kata, yuk kita support terus komik Indonesia!!!

← Kembali ke Artikel

Ayo join Genshiken Town Square!

Jangan sampe ketinggalan info terbaru dari Genshiken 😊